Lewati ke:

Resep Pentol Mercon Bakar, Wajib Coba Buat Penyuka Bakso Pedas
Pernah coba bikin olahan resep pentol mercon sendiri di rumah? Sesekali kamu bisa menyajikan jajanan kaki lima ini sebagai camilan yang bisa dibuat sendiri di rumah. Pentol banyak ditemukan di daerah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta. Jajanan ini dibuat dari campuran daging giling, bumbu, dan tepung, lalu ditusukkan ke dalam tusuk satai. Supaya lebih sedap, adonan daging bercampur tepung ini diberi tambahan Royco Kaldu Sapi. Untuk pencinta pedas, bola-bola daging ini dimasak dengan sambal mercon dan Jawara Saus Sambal Hot. Pentol biasanya disajikan dengan cara ditusukkan ke dalam tusuk satai. Nah, versi pentol mercon ini justru dimasak dengan bersalut saus mercon. Dengan begitu, pentol mercon fleksibel disantap bersama nasi atau sebagai topping mi bahkan pasta. Kalau kamu ingin membuat versi ekonomis, kurangi komposisi daging dan menggantinya dengan tepung tapioka dan sayuran (wortel atau jamur). Agar lebih mantap, santap olahan resep Pentol Mercon bersama minuman segar kesukaan, misalnya Es Teh Manis, Sparkling Lychee Tea, atau variasi jus buah dari Buavita. Yuk, bikin pentol pedas di rumah! Selamat menikmati!
-
00 Menit
Waktu Masak
-
Sedang
Tingkat Kesulitan
-
80 Menit
Waktu Persiapan
-
4 Orang
Penyajian
Daftarkan Diri Ibu Sekarang
dan Dapatkan Inspirasi Sajian Lezat Bernutrisi Setiap Hari!
Apapun jenis sajian yang Ibu butuhkan, Royco siap memberi resep terbaiknya!