Lewati ke:

Resep Sop Saudara, Sajian Makassar yang Bikin Ketagihan
Ingin menikmati cita rasa khas Sulawesi Selatan? Yuk, coba resep sop saudara Makassar! Hidangan lezat berbahan dasar daging sapi ini akan memanjakan lidah para pencinta kuliner Nusantara. Segera siapkan bahan-bahannya dan buat sensasi rasa Makassar di dapurmu sendiri! Cara Membuat Sop Saudara Empuk dan Sedap Mendapat jenis potongan daging sapi yang tak sesuai terkadang bikin bingung mau diolah jadi apa. Untuk resep ini, kamu juga bisa membuatnya dari bagian daging lain selain sengkel. Misalnya daging brisket, sandung lamur, atau jenis potongan sapi lain. Supaya hasil dagingnya empuk dengan kuah yang gurih dan sedap, yuk, ikuti tips memasaknya! Hindari mencuci potongan daging dengan air bersih. Supaya kotorannya keluar, rebus potongan daging tersebut dalam air mendidih selama 3-5 menit. Proses ini membantu menghilangkan kotoran dan bau tak sedap. Buang air pada proses merebus pertama, lalu ganti dengan air baru untuk merebus daging bersama bumbu sop saudara. Tumis bumbu sop saudara hingga matang atau tidak langu. Ditandai dengan bumbu yang terpisah dari minyaknya. Masak daging di atas api kecil setelah mendidih supaya daging empuk perlahan, kaldu meresap, dan airnya tak menyusut banyak. Gunakan Royco Kaldu Sapi untuk kuah kaldu makin sedap dan kaya rasa. Mau coba resep sop lainnya? Yuk, bikin juga resep sop konro, sop ayam bening, dan sop iga sapi rumahan! Untuk ide masakan hari istimewa lainnya, simak juga akun Instagram Masak Apa Hari Ini, ya!
-
00 Menit
Waktu Masak
-
Mudah
Tingkat Kesulitan
-
60 Menit
Waktu Persiapan
-
4 Orang
Penyajian
Daftarkan Diri Ibu Sekarang
dan Dapatkan Inspirasi Sajian Lezat Bernutrisi Setiap Hari!
Apapun jenis sajian yang Ibu butuhkan, Royco siap memberi resep terbaiknya!