Sup Asam Pedas Jamur

Sup Ayam Pedas Jamur

Sup asam pedas jamur dengan citarasa asam pedas yang segar pasti buat kamu ketagihan. Yuk buat menu ini di rumah, pasti jadi favorit keluarga.
	    
               
  • 30 Menit

    Waktu Masak

  • Sedang

    Tingkat Kesulitan

  • 20 Menit

    Waktu Persiapan

  • 2 Orang

    Penyajian

  • 200 fillet dada ayam
  • 1/2 bawang bombay cincang
  • 1 cm jahe segar memarkan
  • 6 lembar jamur kuping rendam potong potong kecil seukuran gigitan
  • 40 gram jamur shiitake iris tipis
  • 2 serpihan cabai kering haluskan
  • 65 gram saus tomat
  • 1/2 sendok makan saus sambal
  • 1 bungkus Royco rasa ayam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh lada putih bubuk
  • 750 ml air
  • 1 sendok teh tepung jagung maizena dilarutkan
  • 1 butir limau diperas
  • 1 sendok makan Blue Band

Sup Asam Pedas Jamur
  1. Tumislah bawang bombay dan jahe hingga harum.

  2. Masukkan ayam, lalu aduk sampai berubah warna.

  3. Tambahkan jamur kuping dan shitake, kemudian diaduk rata.

  4. Masukan cabai kering, saus tomat, saus sambal, Royco ayam, garam, dan merica bubuk.

  5. Tuang air dan masak sampai mendidih.

  6. Kentalkan air yang telah mendidih dengan larutan maizena, lalu masak pula sampai mendidih

  7. Tambahkan perasan air jeruk limau sebelum disantap.

	    
           

Resep terkini