Lewati ke:
Berapa Lama Merebus Telur untuk Hasil Konsisten?
Meski terdengar sederhana, cara merebus telur ternyata perlu trik khusus. Misalnya saja, berapa lama sebetulnya waktu untuk merebus telur yang ideal? Bagaimana menghasilkan telur rebus dengan warna kuning yang merata? Bagaimana cara menghindari kulit telur retak saat direbus?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan. Namun sebelumnya, perlu kita ketahui bahwa tingkat kematangan telur rebus terbagi menjadi dua. Pertama, soft boiled eggs yakni bagian kuning telur masih cenderung basah bahkan meleleh. Kedua, hard boiled eggs yakni bagian kuning telur sudah lebih firm dan matang sempurna. Tingkat kematangan mana yang kamu inginkan?
Berapa Lama Waktu untuk Merebus Telur?
Masih ingat bagaimana cantiknya telur yang terbelah dua di atas hidangan ramen? Biasanya, bagian kuningnya masih meleleh cantik, warnanya pun kuning pekat. Berbeda dengan telur yang biasanya terdapat pada gado-gado. Kuning telurnya sudah lebih keras dan warnanya lebih pucat.
Beda jenis kematangan, beda pula waktu merebusnya. Waktu merebus telur yang umum dijadikan pedoman terbagi menjadi empat, yakni 6 menit dan 8 menit untuk soft boiled eggs, serta 10 menit dan 12 menit untuk hard boiled eggs. Namun, kamu juga bisa merebus hingga 14 menit untuk hasil telur yang benar-benar matang sempurna dan bertekstur lebih keras. Yuk, kita bahas cara rebus telur satu per satu!
1. Direbus Selama 6 menit
Bagian kuning telur yang direbus dalam waktu 6 menit saja biasanya masih meleleh ketika dibelah. Sementara bagian putihnya juga masih lembut meski bentuknya tidak hancur. Tingkat kematangan telur seperti ini jarang digunakan pada makanan Indonesia. Kamu bisa menyajikannya di atas toast atau langsung disantap dengan sedikit tambahan lada.
2. Telur direbus selama 8 menit
Sementara bagian kuning telur yang direbus dalam waktu 8 menit memiliki tekstur yang lebih creamy, tidak terlalu meleleh, dengan bagian putih yang masih lembut. Tingkat kematangan ini seringkali jadi favorit dan kerap digunakan untuk sajian mie ramen. Untuk mendapatkan potongan yang sempurna, kamu bisa membelahnya dengan seutas benang, ya.
3. Telur direbus selama 10 menit
Kamu mau menambahkan telur pada hidangan salad? Sebaiknya rebus telur selama 10 menit. Hard boiled eggs yang direbus selama 10 menit menghasilkan tekstur kuning telur yang lebih padat. Biasanya warnanya juga lebih pucat. Namun, teksturnya masih terasa lembut.
4. Telur direbus selama 12 menit
Nah, jika kamu mau membuat hidangan Indonesia seperti telur balado atau gado-gado, rebus telur selama 12 hingga 14 menit. Jenis hard-boiled eggs yang direbus dalam waktu lebih dari 10 menit ini sudah matang sempurna dengan tekstur yang sangat firm. Jadi, bentuknya tidak mudah hancur saat diolah kembali, misalnya saat dimasak dengan bumbu balado.
Bagaimana Cara Merebus Telur Agar Mudah Dikupas?
Setelah mengetahui waktu rebus yang tepat untuk sajian telur yang kamu inginkan, perhatikan langkah-langkahnya. Ada kalanya kita mengalami kegagalan saat merebus telur, misalnya saja kulit telur retak saat direbus, atau warnanya yang tidak cantik.
Untuk mendapatkan hasil mulus sempurna, maka cara mengetahui telur rebus sudah matang atau belum menjadi penting untuk diketahui. Yuk, simak satu per satu!
1. Simpan Telur Pada Suhu Ruang
Jika kamu mengambil telur dari kulkas, simpan terlebih dahulu telur di suhu ruang. Suhu telur yang terlalu dingin akan memengaruhi hasil akhir tekstur telur rebus. Namun, jika kamu menyimpannya di luar kulkas, kamu bisa langsung merebusnya.
2. Didihkan Air Terlebih Dahulu
Ada kalanya kita memasukkan telur pada air yang belum mendidih dalam panci. Hal ini akan membuat putih telur jadi melekat kuat pada kulit, sehingga kamu akan kesulitan membukanya nanti. Sebaiknya, didihkan air terlebih dahulu, baru masukkan telur ke dalamnya. Dengan begitu, warna telur rebus akan lebih merata.
3. Gunakan Sutil Berbentuk Saringan atau Serok
Agar telur tidak pecah saat dimasukan ke dalam panci, kamu bisa menggunakan sutil saringan minyak atau serok. Tempatkan beberapa telur ke atas sutil lalu simpan perlahan di dalam panci yang sudah mendidih. Kecilkan api terlebih dahulu saat memasukkan telur. Kemudian naikkan lagi api setelah telur masuk semua ke dalam panci.
4. Siapkan air es
Selama telur direbus, siapkan air es atau air dingin. Angkat telur yang sudah direbus sesuai tingkat matang yang diinginkan, lalu langsung masukkan ke dalam air es. Air es akan membantu telur lebih mengeras di bagian dalam, hingga teksturnya lebih sempurna. Telur juga akan lebih mudah untuk dikupas.
Nah, setelah itu tinggal kita kupas kulit telur dengan hati-hati ya agar bagian putihnya tetap mulus. Sekarang, sudah tidak bingung lagi, kan, cara merebus telur, berapa lama, dan trik agar warnanya merata? Selamat mencoba!