Lewati ke:
Ayam goreng ketumbar adalah salah satu hidangan yang memikat dengan perpaduan rasa gurih dan aroma rempah yang khas. Daging ayam yang dimarinasi dengan bumbu ketumbar dan bawang putih, kemudian digoreng hingga renyah, menciptakan sensasi kuliner yang sulit ditolak.
Dengan langkah-langkah sederhana, Anda dapat menghadirkan hidangan spesial ini di rumah, menjadikannya pilihan tepat untuk menu keluarga atau acara spesial.
1. Resep Ayam Goreng Ketumbar Klasik
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdt Royco ayam
- 1 lembar daun salam
- 200 ml air
- Minyak untuk menggoreng secukupnya.
Cara membuat ayam goreng ketumbar:
- Lumuri ayam dengan bawang putih, ketumbar, garam, merica, Royco Kaldu Ayam dan daun salam
- Diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap
- Rebus ayam dengan 200 ml air hingga matang dan bumbu meresap
- Panaskan minyak, goreng ayam hingga kecoklatan dan renyah
- Angkat dan sajikan hangat
2. Resep Ayam Goreng Ketumbar Serundeng
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt Royco Ayam
- ½ sdt garam
- 1 batang serai, memarkan
- 100 gram kelapa parut
- Minyak untuk menggoreng secukupnya.
Cara membuat:
- Campur ayam dengan bawang putih, ketumbar, Royco Kaldu Ayam dan garam
- Diamkan selama 30 menit
- Masak ayam dengan serai dan sedikit air hingga bumbu meresap
- Tambahkan kelapa parut, aduk rata hingga kering
- Goreng ayam bersama serundeng hingga kecokelatan
- Angkat dan sajikan dengan nasi hangat
3. Resep Ayam Goreng Ketumbar Pedas Manis
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt Royco Kaldu Ayam
- ½ sdt garam
- 2 sdm madu
- 2 sdm kecap manis
- 5 buah cabai rawit, iris halus
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat bakwan jagung kriuk:
- Lumuri ayam dengan bawang putih, ketumbar, Royco Kaldu Ayam dan garam
- Diamkan selama 30 menit
- Goreng ayam hingga matang, angkat dan sisihkan
- Tumis cabai rawit, madu dan kecap manis hingga mengental
- Masukkan ayam goreng, aduk rata hingga terbalut saus
- Sajikan hangat dengan nasi putih
4. Resep Ayam Goreng Ketumbar Krispi
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt Royco ayam
- ½ sdt garam
- 100 gram tepung terigu
- 50 gram tepung maizena
- 1 butir telur
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat bakwan jagung pedas:
- Campur ayam dengan bawang putih, ketumbar, Royco dan garam
- Diamkan selama 30 menit
- Kocok telur dalam wadah, siapkan campuran tepung terigu dan tepung maizena
- Masukkan ayam ke dalam telur, lalu balur dengan adonan tepung.
- Ulangi 2-kali
- Goreng hingga kecokelatan dan krispi
- Sajikan dengan saus sambal atau mayones
5. Resep Ayam Goreng Ketumbar Bakar Madu
Bahan-bahan:
- 500 gram ayam, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt Royco ayam
- ½ sdt garam
- 2 sdm madu
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm margarin
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan bawang putih, ketumbar, Royco dan garam. Diamkan 30 menit
- Goreng ayam hingga matang, angkat dan tiriskan
- Campur madu, kecap manis, dan margarin, lalu aduk rata
- Oleskan campuran madu ke ayam, lalu bakar di atas panggangan sampai harum
- Sajikan dengan lalapan dan sambal
Tips Tambahan untuk Menyajikan Ayam Goreng Ketumbar yang Lezat
Agar hidangan Ayam Goreng Ketumbar semakin lezat dan bervariasi, ada beberapa cara penyajian dan modifikasi resep yang bisa dicoba. Berikut tips yang bisa diterapkan agar hidangan semakin ayam goreng ketumbar semakin lezat:
1. Pilih Ayam yang Berkualitas dan Marinasi Lebih Lama
Untuk mendapatkan rasa ayam yang lebih gurih dan bumbunya mersap, gunakan ayam yang segar. Selain itu, marinasi ayam dengan bumbu ketumbar dan Royco selama 30 menit – 1 jam agar bumbu semakin menyatu. Jika ingin lebih kaya rasa, kamu bisa menambahkan sedikit air jeruk nipis atau asam jawa.
2. Kombinasikan dengan Sambal dan Lalapan
Agar hidangan semakin menggugah selera, sajikan ayam goreng keumbr dengan aneka sambal. Kamu bisa menambahkan lalapan segar seperti timun, kemangi dan tomat untuk memberi sensasi segar.
Ayam goreng ketumbar merupakan hidangan sederhana namun kaya akan rasa, terutama dengan tambahan Royco yang membantu memperkuat cita rasa gurih dan memastikan bumbu meresap sempurna ke dalam daging. Dengan Royco, memasak menjadi lebih praktis tanpa mengurangi kelezatan hidangan.
Berbagai resep ayam goreng ketumbar yang telah dibagikan di atas, memberikan kamu banyak pilihan dalam menyajikan hidangan sesuai selera. Mari mulai eksperimen dengan berbagai resep di atas dan temukan resep favoritmu! Coba sendiri di dapurmu dan nikmati hasilnya bersama keluarga.